NOVA.id - Prestasi brand lokal di mata pasar internasional sudah tidak diragukan lagi.
Kini, makin banyak brand lokal yang bermunculan dan bersaing dengan brand internasional.
Salah satu yang mengharumkan nama bangsa di kancah internasional adalah brand kosmetik lokal Jacquelle.
Jacquelle telah mengukir sejarah sebagai merek kecantikan pertama asal Indonesia yang memegang lisensi Disney sejak 2021.
Kolaborasi dengan Disney ini membutuhkan proses panjang, detail, dam menyeluruh.
Dari proses pembuatan, pemilihan ketat bahan baku sampai produk terpilih adalah produk yang berkualitas yang harus diaudit oleh Disney.
Jacquelle membidik untuk memberi kebahagiaan bagi setiap konsumen Indonesia.
Hal ini tercermin dalam setiap setiap detail produk, mulai dari bahan baku bermutu dan aman, hingga desain kemasan yang unik, termasuk dengan multifungsi produk yang jadi elemen wajib, sehingga produk Jacquelle menjadi tak terlupakan bagi perempuan Indonesia.
Dengan kesuksesan ini, Jacquelle telah dianugerahi sebuah penghargaan oleh MURI sebagai brand lokal yang mampu menembus pasar internasional.
“Penghargaan ini diberikan atas sebuah prestasi yang luar biasa yaitu Merk Indonesia pertama yang mendapatkan lisensi dari Disney untuk produk kecantikan yang mana Indonesia belum pernah ada satupun yang memiliki lisensi dari Disney,” ujar Andre Purwandono, S.S, Customer Relation Manager MURI melalui video di acara peluncuran Disney’s Ariel Creamy Clay Mask di Neo Soho beberapa waktu lalu.
Jacquelle berharap, dengan didapatkannya lisensi Disney dan penghargaan MURI ini, akan menjadi inspirasi untuk terus berinovasi menghasilkan produk-produk yang memiliki daya saing global untuk makin menegaskan kiprah merk asal Indonesia di industri kosmetika global.
Baca Juga: Berhasil Kolaborasi dengan Disney, Ini Cerita di Balik Kesuksesan Brand Kecantikan Lokal Jacquelle
Rilis Inclusivision Project, Honda Beri Wadah Teman Color Blind Ekspresikan Diri
KOMENTAR