NOVA.id - Polda Metro Jaya memastikan penumpang pesawat Lion Air Jakarta-Palembang yang diduga mengalami kebakaran mesin di udara selamat.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan, pesawat tersebut berhasil mendarat kembali ke Bandara Soekarno-Hatta setelah mengalami kendala.
Pesawat tersebut pun berhasil mendarat di landasan.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
"Jadi mengalami kendala teknis dan langsung return to base ke Bandara Soekarno-Hatta," ujar Zulpan, Rabu (28/10/2022).
Menurut Zulpan, salah satu mesin pesawat tersebut terbakar sesaat setelah lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta sekitar pukul 17.30 WIB.
Setelah terjadi kendala tersebut, kata Zulpan, pilot Pesawat Maskapai Lion Air tersebut pun akhirnya memutuskan untuk kembali Bandara Soekarno-Hatta.
"Intinya ada pesawat tujuan Palembang yang take off pukul 17.13 WIB mengalami kendala teknis," kata Zulpan.
Zulpan menambahkan, seluruh penumpang akhirnya dipindahkan ke Pesawat Lion Air lain yang sudah disediakan dan langsung diberangkatkan kembali ke lokasi tujuan.
"Setelah penumpang ditransitkan dan pesawat pengganti siap, tadi sudah take off kembali 19.40 WIB," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, seperti yang NOVA.id kutip dari Kompas.com, pesawat Lion Air tujuan Jakarta - Palembang diduga mengalami kebakaran mesin saat terbang dari Bandara Soekarno-Hatta, Banten menuju lokasi tujuan, Rabu (26/10/2022).
Dalam sejumlah foto yang beredar di media sosial, terlihat mesin sebelah kiri pesawat tersebut mengeluarkan api saat berada di udara.
Di bagian keterangan foto disebutkan bahwa mesin tersebut terbakar, sampai akhirnya kembali ke landasan awal keberangkatan.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan membenarkan ada kendala teknis di pesawat tujuan Palembang tersebut.
Salah satu mesin pesawat tersebut terbakar sesaat setelah lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta sekitar pukul 17.30 WIB.
"Iya benar. Intinya ada pesawat tujuan Palembang yang take off pukul 17.13 WIB mengalami kendala teknis," ujar Zulpan saat dikonfirmasi, Rabu malam.
Setelah terjadi kendala tersebut, pilot pesawat maskapai Lion Air tersebut memutuskan kembali ke Bandara Soekarno-Hatta.
"Jadi mengalami kendala teknis dan langsung return to base ke Bandara Soekarno-Hatta," tegas Zulpan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Seluruh Penumpang Lion Air Selamat dalam Insiden Kebakaran Mesin di Udara
KOMENTAR