NOVA.id - Kebahagiaan sedang menyelimuti keluarga aktris Kesha Ratuliu.
Sebab, kini Kesha Ratuliu tengah hamil anak kedua.
Kabar bahagia ini dibagikan langsung oleh Kesha Ratuliu lewat unggahan di Instagram pribadinya, Jumat (04/11).
Dalam unggahan itu, Kesha Ratuliu membagikan 4 foto dirinya bersama sang suami, Adhi Permana dan anak sulungnya, Wwenzy Kalandra Putra Permana alias Zyzy.
Pada foto-foto tersebut, terlihat sebuah testpack positif yang menandakan Kesha Ratuliu hamil lagi.
Melalui caption, Kesha Ratuliu pun mengungkapkan perasaan bahagaianya.
"InsyaAllah, Zyzy bakal jadi kakak (emoji hati)," tulis Kesha Ratuliu.
Selain itu, Kesha juga menunjukkan USG hasil kandungannya lewat unggahan di Instagram Story.
"Hihi balik lagi deh ketemu tiap bulan sama dokter humorisku," tulis Kesha.
Lebih lanjut, Kesha juga menceritakan alasan dirinya menggunakan testpack.
"Kenapa memutuskan testpack? Karena aku telat mens. Setelah melahirkan, mensku teratur banget sama sekali ga pernah telat. Dan aku suka mual karena hal gajelas gitu," ungkap Kesha.
Baca Juga: Hati Kesha Ratuliu Remuk Setelah Suami dan Bayinya yang Berusia 1,5 Bulan Positif Covid-19
View this post on Instagram
Kesha juga mengaku bahwa awalnya ia belum mau mengumumkan kehamilannya ini.
"Tadinya mau nanti aja spilnya setelah zyzy ulang tahun, tapi dari foto ini kalian sudah menebak-nebak. Seperti biasa kaya hamil pertama perutku tuh jauh lebih cepet gede dari yang lain," pungkas Kesha.
View this post on Instagram
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA, setiap Kamis siang.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
KOMENTAR