NOVA.id - Kehidupan penyanyi Ayu Ting Ting memang kerap menjadi sorotan.
Seperti baru-baru ini, Ayu Ting Ting kembali menjadi perbincangan setelah mengunggah kedekatannya dengan presenter Boy William.
Hal ini dapat diketahui dari unggahan Ayu Ting Ting di Instagram, Sabtu (28/01).
Dalam unggahan tersebut, Ayu Ting Ting membagikan empat foto bersama Boy William.
Ayu Ting Ting tampak cantik dengan balutan kebaya berwarna pink.
Ia pun terlihat serasi dengan Boy William yang mengenakan batik lengan panjang.
Adapun busana Ayu Ting Ting tersebut ia pakai untuk menghadiri acara pernikahan komika Kiky Saputri.
"Bingung nulis caption, tolong bikinin dong," tulis Ayu Ting Ting dalam keterangan foto.
Nah, akibat tulisan tersebut, banyak netizen yang berkomentar untuk memberi saran caption kepadanya.
Salah satunya dari presenter Ivan Gunawan, yang pernah dikabarkan memiliki kedekatan spesial dengan Ayu Ting Ting.
"Boy buruan dong nikahin aku," komentar Ivan Gunawan menanggapi caption Ayu Ting Ting.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Terjatuh Di Panggung, Warganet: Karena Ada Nagita Jadinya Panik
KOMENTAR