Untuk mendorong anak agar rajin mandi, ajak mereka berbelanja dan biarkan mereka memilih sabun, sampo, dan produk lain yang ingin mereka gunakan.
Dengan melibatkan mereka dalam prosesnya, mereka akan lebih bersemangat untuk mandi secara konsisten.
2. Mencuci pakaian
Pakaian anak mungkin terlihat bersih, tetapi jika mereka berlari dari satu tempat ke tempat lain, atau banyak berkeringat dalam perjalanan pulang dari sekolah, kemungkinan pakaian mereka tidak sebersih yang kita kira.
Pakaian dapat menampung bakteri penyebab bau, jadi kita wajib menjaga kebersihan pakaian.
Tunjukkan pada anak cara menyortir pakaian berdasarkan warna, menggunakan mesin cuci dan pengering, dan melipat pakaian bersih sebelum menyimpannya.
Tanggung jawab tambahan dan tugas tambahan akan menguntungkan mereka dalam jangka panjang, terutama saat mereka sudah lebih dewasa dan pergi tidak tinggal bersama kita.
3. Pakai deodoran
Pada titik tertentu, kita harus memperkenalkan anak pada deodoran atau antiperspirant.
Produk ini bisa meminimalkan keringat, yang dapat mengurangi bau badan.
Deodoran dan antiperspiran tersedia dalam berbagai wewangian, jadi biarkan anak memilih salah satu yang mereka sukai.
Baca Juga: Bau Badan Langsung Hilang Cuma Pakai Teh Hijau, Begini Caranya
KOMENTAR