NOVA.id - Sahabat NOVA sedang menjalani program hamil (promil)?
Kalau iya, bulan puasa Ramadan merupakan waktu yang tepat untuk menjalani promil.
Pasalnya, menurut dokter obgyn, dr. William T. Wahono, Sp.OG, puasa dapat meningkat peluang kehamilan, terutama bagi yang menderita PCOS.
"Kalau perempuan ada gangguan kesuburan akibat PCOS, justru dengan puasa bisa meningkatkan peluang kehamilan karena puasa ramadan adalah salah satu bentuk dari intermittent fasting," ujar William dalam live Instagram NOVA besama Bocah Indonesia, Senin (28/03) sore.
William mengatakan, banyak penelitian yang menyebut bahwa intermittent fasting dapat menurunkan resistensi insulin, yang bisa meningkatkan pembentukan sel telur.
"Kalau kasus PCOS, bisa terjadi kehamilan secara alami. Pada pasien PCOS yang menurunkan berat badan, 90 persen lebih akan siklus normal, 56 sampai 58 persen akan terjadi kehamilan secara alami," tambah William.
Meski begitu, agar kesuburan meningkat saat puasa, William mengatakan, puasa harus dijalankan dengan benar.
Artinya, kita tidak boleh melewati sahur dan tetap memenuhi asupan nutrisi saat berbuka maupun sahur.
"(Promil saat puasa) cukup aman kalau puasanya enggak kebablasan, nutrisi tetap diperhatikan, jangan enggak sahur," jelasnya.
Sebaliknya, jika kita tidak memperhatikan asupan nutrisi saat puasa, hormon-hormon reproduksi bisa terganggu.
"Intermittent fasting ini kalau puasanya tidak diimbangi dengan asupan nutrisi yang baik, maka akan terjadi efek yang tidak baik untuk badan dapat menurunkan semua aktivitas-aktivitas hormonal termasuk hormon-hormon reproduksi," ujarnya lagi.
Baca Juga: Suami Istri Wajib Tahu, Begini Cara Cepat Hamil Menurut Dokter
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR