NOVA.ID - Sahabat NOVA wajib tahu cara cegah rumah kebakaran saat ditinggal mudik Lebaran.
Bukan apa-apa, saat kita berada di rumah pun, rumah kita bisa kebakaran karena korsleting.
Apalagi kita tinggal mudik, makanya wajib tahu cara cegah rumah kebakaran saat ditinggal mudik Lebaran.
Lebih-lebih mudiknya lama, bisa seminggu atau sampai sebulan, risikonya bisa saja lebih tinggi.
Dan bila rumah kosong, kebakaran baru ketahuan bila sudah besar, sehingga sulit ditangani.
Salah satu hal yang mereka takutkan saat meninggalkan rumah untuk mudik adalah kebakaran karena korsleting.
Tak heran, data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah DKI Jakarta yang dilansir statistik jakarta.go.id, memperlihatkan bahwa penyebab kebakaran yang terjadi di Jakarta umumnya disebabkan oleh korsleting listrik sebanyak 74 persen dan tabung gas sebanyak 14 persen.
Kebakaran karena korsleting sering kali terjadi karena kelalaian kita sendiri.
Beberapa penyebabnya adalah sambungan kabel yang tidak rapi, kapasitas kabel tak sesuai, sumber listrik terkena air, dan lainnya.
Kebakaran adalah salah satu hal yang paling menakutkan jika meninggalkan rumah.
Pasalnya, kasus ini disebut cukup sering terjadi di momen mudik Lebaran.
Baca Juga: 7 Cara Mencegah Ngantuk Saat Berkendara, Mudik Lebaran Jadi Aman!
Enggak pengin kan, ada kabar tak menyenangkan saat jauh dari rumah?
Nah, untuk mencegah hal-hal tersebut, berikut beberapa cara cegah rumah kebakaran saat ditinggal mudik Lebaran.
1.Pastikan semua kabel listrik tercabut dari stop kontak (kecuali kulkas, karena bila mati makanan akan rusak dan muncul belatung).
2.Lepas selang tabung gas dan pastikan tidak terjadi kebocoran.
3.Taruh tabung gas di tempat terbuka, aman, dan teduh.
Jangan menumpuknya dengan barang- barang lain.
Pokonya, sebelum pergi mudik Lebaran, wajib hukumnya untuk memeriksa seluruh jalur listrik di rumah.
Demikianlah, cara cegah rumah kebakaran saat ditinggal mudik Lebaran. (*)
Penulis | : | Maria Ermilinda Hayon |
Editor | : | Maria Ermilinda Hayon |
KOMENTAR