NOVA.ID - Seorang ibu muda tewas bunuh diri setelah diduga terkena penipuan pinjaman online (pinjol).
Jeritan tangisan dari sang anak membuat YM (28) menghampiri suara yang terdengar di kamar rumahnya.
Tak disangka, Yudin melihat istrinya, NLA, telah tewas menggantungkan diri dengan seutas tali ayunan anaknya.
Perempuan berusia 21 tahun itu adalah seorang karyawan retail Indomaret di Gorontalo.
Peristiwa tewasnya NLA lantas menggemparkan tetangganya karena nekat mengakhiri hidup di rumahnya.
NLA meninggal karena bunuh diri di rumahnya di Jl. Kancil Kelurahan Buliide, Kecamatan Kota Barat, Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo, pada Senin, 16 Juni 2023, pukul 09.00 WITA.
Perempuan berusia 21 tahun itu tewas setelah gantung diri di kamar menggunakan seutas tali ayunan anaknya.
Motif Bunuh Diri
NLA nekat melakukan aksi bunuh diri diduga karena ditipu oleh pinjaman online (Pinjol).
Kapolsek Kota Barat, Iptu Eldo Rawung, menjelaskan bahwa korban dijanjikan akan mendapat pinjaman uang Rp15 juta oleh seseorang yang tak dikenalnya jika mengirim uang Rp3,2 juta.
Pada suatu hari, NLA mengirim uang Rp3,2 juta yang diminta oleh admin pinjol tersebut.
Baca Juga: 11 Ciri-Ciri Pinjol Ilegal, Jangan Sampai Terjebak Demi Nonton Konser Coldplay
KOMENTAR