Jangan langsung semua dikasih tanpa ia bergerak, ya, sebab anak juga berhak untuk bergerak.
4.Biarkan anak mengeksplorasi
Berikan anak permainan yang memampukannya bereksplorasi, misalnya dengan bermain puzzle, play doh, atau painting.
Mereka berhak bereksplorasi tanpa diinterupsi.
Anak akan dapat mengoptimalkan potensi yang dimiliki saat ia mempunyai ruang dan kesempatan untuk bereksplorasi dan mencoba sesuatu dengan caranya.
Orang tua atau pendamping perlu memberikan freedom with limitation pada anak.
Penerapannya dapat dengan tidak terlalu banyak memberikan instruksi atau interupsi saat anak beraktivitas, dan memberi anak kesempatan melakukan sesuatu seperti apa yang mereka bayangkan.
Orang tua tetap perlu memberikan batasan yang tegas apabila apa yang dilakukan anak telah membahayakan diri mereka, orang lain, atau lingkungannya.
Freedom with limitation memiliki beberapa manfaat antara lain mendorong anak untuk mandiri dan bertanggung jawab, dan anak merasa dihargai dan dihormati sehingga menumbuhkan kepercayaan diri.
Nah, itulah 3 cara memenuhi hak bermain anak, jangan sampai dilupakan ya Sahabat NOVA, Selamat Hari Anak Nasional! (*)
Penulis | : | Maria Ermilinda Hayon |
Editor | : | Maria Ermilinda Hayon |
KOMENTAR