NOVA.id - Tidak banyak yang tahu, artis cantik Amanda Manopo mengidap penyakit serius.
Amanda Manopo baru saja mengungkapkan hal tersebut dalam obrolannya bersama Kemal Palevi.
Pada Selasa, (17/10) Amanda mengungkapkan hal berikut.
"Iya dan itu (waktu syuting berantakan) nggak sehat.
Itu nggak sehat untuk bagian otak.
Apalagi kan gue juga ada bermasalah kan di bagian otak gue juga, jadi gue nggak mau terlalu forsir," bebernya.
"Hah bermasalah kenapa Amanda?" tanya Kemal.
"Gue epilepsi," jawab pemeran Andin dalam sinetron Ikatan Cinta ini.
Epilepsi merupakan gangguan sistem saraf pusat akibat adanya pola aktivitas listrik di otak yang berlebihan.
Amanda menyebut penyakit tersebut bisa kambuh sewaktu-waktu.
Amanda juga mengaku tidur tak nyaman karena kerap alami kejang-kejang.
Baca Juga: Ipar Sindir Munafik, Arya Saloka Sebut Alasannya Tak Pernah Unggah Foto Putri Anne dan Anaknya
"Tidur nggak nyaman, kalau aku lebih berasa tidur, jadi tidur tuh kayak kejang," bebernya.
Namun demikian, kini Amanda sudah bisa mengontrol dengan baik penyakitnya saat kambuh.
"Kalau di lokasi sempat kayak cuma, lagi dialog, tiba-tiba langsung lewat aja," bebernya.
"Tapi kalau kambuh di lokasi istirahat bentar, kalau sekarang aku udah bisa kontrol," sambungnya.
Untuk berjaga-jaga saat kambuh, Amanda Manopo meminta asistennya untuk mendampinginya.
Amanda Manopo meminta sang asisten untuk memiringkan badannya saat kambuh agar buih dari mulutnya keluar. (*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
KOMENTAR