NOVA.id - Menyetrika merupakan pekerjaan rumah yang cukup menguras tenaga.
Apalagi jika setrika yang digunakan terasa lengket di bagian bawah.
Menyetrika menjadi dua kali lebih berat.
Berkat setrika, pakaian kusut yang sudah dicuci bisa terlihat lebih rapi.
Namun, suhu yang terlalu panas bisa menyebabkan bagian bawah setrika lengket.
Alhasil, setrika terlihat lebih kotor dibanding sebelumnya.
Juga, menyetrika menjadi lebih sulit karena terhalang lapisan lengket tersebut.
Lantas bagaimana cara menghilangkan kerak setrikaan?
Melansir Kompas.com, ada beberapa cara yang bisa dicoba:
1. Penghapus cat kuku
Caranya adalah:
Baca Juga: Gaji Pas-pasan? Ini Cara Mengumpulkan Uang untuk Kurban Idul Adha
-nyalakan setrika dan biarkan memanas
-rendam bola kapas dengan penghapus cat kuku
-sambil mengenakan sarung tangan oven, segera oleskan bola kapas yang sudah dibasahi ke permukaan yang panas
-penghilang cat kuku menguap dengan cepat, tetapi sangat efektif dalam melarutkan kotoran
-setelah selesai, bersihkan permukaan dengan air dan kain
2. Sabun pencuci piring
Caranya adalah sebagai berikut:
-tuangkan beberapa tetes sabun pencuci piring cair ke dalam air
-gunakan kain lap lembut, handuk, atau handuk kertas yang telah dicelupkan ke dalam larutan untuk menyeka residu pada tapak setrika
3. Garam
- taburkan garam secukupnya di atas selembar kertas
Baca Juga: Gampang! Cara Membuat Lubang Ikat Pinggang Sendiri, Tak Perlu ke Tukang Jahit
- usapkan setrika hangat di atas selembar kertas itu, yang membantu menghilangkan noda dan kotoran lainnya
- nyalakan setrika beberapa kali, lalu cabut steker setrika agar dingin
- setelah setrika dingin, seka garam dengan kain kering dan lembut. (*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR