NOVA.ID - Raisa merupakan penyanyi kenamaan Indonesia yang memiliki suara merdu dan paras yang cantik.
Tak jarang, Raisa pun kerap diminta untuk melakukan foto bersama oleh penggemarnya.
Meski terkesan sepele bagi penggemar, namun aktivitas tersebut justru menjadi momok bagi Raisa.
Hal itu karena ternyata Raisa sempat memiliki anxiety disorder atau ganguan kecemasan pada dirinya.
Bahkan akibat itu, Raisa dicap sombong oleh beberapa orang sebab tak mau foto bersama.
Padahal saat itu istri Hamis Daud ini tengah mencoba mengatasi gangguan kecemasannya itu.
“Karena aku ada anxiety, misalkan aku nyamperin orang daripada orang nyamperin aku, itu lebih bagus buat anxiety aku,” kata Raisa dikutip dari Kompas.com, Selasa (31/10).
Kendati demikian, pelantun "Teka-teki" ini sudah mulai bisa mengatur kecemasannya tersebut.
“Cuman karena sudah lama, jadinya aku sudah bisa manage,” lanjut Raisa.
Lebih lanjut, Raisa ogah menanggapi perihal dirinya yang dicap sombong oleh beberapa pihak.
Ini karena ibu satu anak itu menyebut, beberapa orang memahaminya.
Baca Juga: Bikin Iri, Raisa Baru Ketemu Jungkook BTS di Jepang, Netizen: Menang Banyak!
Terutama yang sudah kenal dan mengerti bahwa dirinya sempat memiliki anxiety.
“Karena kalau orangnya sudah tahu, pernah ketemu dan kenal sendiri, pasti kan bakal tahu sendiri,” ujar Raisa.
Penyanyi yang memiliki nama lengkan Raisa Andriana mengungkap mengalami anxiety sejak lama.
Ganguan kecemasannya itu dirasakan Raisa sejak kecil dan tak mengetahui penyebabnya.
Khususnya ketika dia sedang berada dalam keramaian.
“Itu dari kecil agak takut ramai dan takut lihat orang lari, sudah dari kecil. Enggak tahu kenapa,” kata Raisa.
Namun, untuk saat ini Raisa sudah bisa mengatasinya.
“Sekarang sudah terbiasa, jadi lebih santai,” ujar Raisa.
Kini dirinya sudah mulai bisa berdamai dengan gangguang kecemasannya itu. (*)
Penulis | : | Maulana Wildan Ibrahim |
Editor | : | Maria Ermilinda Hayon |
KOMENTAR