NOVA.ID - Baju Sahabat NOVA terkena noda oli?
Tentu membuat baju yang kita punya jadi terlihat lusuh dan kurang enak dilihat ya.
Noda oli terkenal sebagai salah satu noda membandel yang sulit dibersihkan.
Namun untungnya, ada bahan-bahan rumahan yang ampuh untuk cara menghilangkan noda oli di baju, lo.
Yaitu menggunakan sabun cuci piring dan maizena.
Emang bisa, gimana caranya?
Bisa dong, yuk simak cara menghilangkan noda oli di baju pakai sabun cuci piring dan maizena.
1. Cara Menghilangkan Noda Oli di Baju Pakai Sabun Cuci Piring
Cara pertama yang bisa digunakan untuk menghilangkan noda oli di baju yaitu menggunakan sabun cuci piring.
Sahabat NOVA bisa memulai dengan meletakkan pakaian di permukaan rata.
Selanjutnya, letakkan handuk atau karton bekas di bawah noda.
Oleskan sedikit sabun cuci piring di atas noda.
Gosok perlahan menggunakan kain lembut.
DiamkN selama kurang lebih 5 menit.
Selanjutnya, cuci bersih pakaian tersebut sesuai petunjuk pada label pakaian.
2. Cara Menghilangkan Noda Oli di Baju Pakai Maizena
Siapa sangka, tepung maizena yang biasa untuk bahan masakan ternyata amluh menghilangkan noda oli di baju.
Caranya cukup dengan menuangkan tepung maizena di atas noda.
Kemudian, diamkan selama 15 menit sampai satu jam.
Sikat tepung maizena menggunakan sikat gigi, spons basah, atau lap.
Sahabat NOVA juga perlu mendiamkan pakaian terlebih dahulu sebelum dicuci.
Setelah itu, cuci pakaian menggunakan air dingin dalam mesin cuci.
Keringkan pakaian sesuai petunjuk pada label, sebaiknya jangan langsung di bawah terik matahari.
Nah itulah cara menghilangkan noda oli di baju menggunakan sabun cuci piring dan maizena. (*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Maulana Wildan Ibrahim |
Editor | : | Maria Ermilinda Hayon |
KOMENTAR