NOVA.ID - Irish Bella beberkan cara dirinya menghadapi masalah hidup sebagai seorang perempuan dan ibu.
Seperti diketahui, rumah tangga Irish Bella dan Ammar Zoni kini tengah diambang perpisahan.
Terlebih sang suami yang kembali terjerat narkoba ketiga kalinya.
Irish Bella pun mengakui memang di dalam hidup pasti banyak cobaan yang menghampiri.
"Ya pastinya sih memang hidup tuh masyaAllah penuh dengan ujian," ungkap Irish Bella, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Senin (29/1).
Meski begitu, aktris 27 tahun ini mencoba untuk menguatkan dirinya saat tertimpa masalah.
Sebagai perempuan, kata Irish Bella, ia harus bangkit meskipun banyak masalah yang dihadapi.
Terlebih, Irish Bella juga memiliki dua orang anak hasil pernikahan dirinya dengan aktor Ammar Zoni.
"Kalau boleh curhat sedikit di sini, yang menjadi problematika aku ketika tertimpa ujian aku lebih kayak 'Oh aku harus kuat'."
"Aku sebagai perempuan apalagi aku punya anak dua, aku harus bangkit," ujar Irish.
Lebih lanjut, Irish mengatakan, bahwa ia juga harus bisa menerima cobaan yang diberikan ke dirinya.
Hingga pada suatu saat, Irish melihat buah hatinya mengalami tantrum.
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Maulana Wildan Ibrahim |
Editor | : | Maria Ermilinda Hayon |
KOMENTAR