NOVA.ID - Hari Raya Idul Fitri tahun 2024 atau 1445 H akan segera tiba.
Momen Lebaran identik dengan berbagai tradisi, salah satunya adalah menyantap kue kering bersama keluarga dan kerabat.
Setiap tahun, selalu ada inovasi baru dalam kreasi kue lebaran.
Bagi Sahabat NOVA yang ingin menghadirkan kue lebaran kekinian di momen spesial tahun ini, berikut adalah 5 macam kue lebaran terbaru 2024 yang memadukan cita rasa klasik dengan tren terkini.
1. Choco Mini Cookies
Choco Mini Cookies, kue kering renyah dengan bentuk bulat dan rasa manis yang begitu manjakan lidah kita.
Rasa legit dari choco chips selalu jadi andalan pecinta cokelat.
Resep Choco Mini Cookies ini juga selalu hadir saat lebaran dan masih selalu dicari tamu saat berkunjung ke rumah.
2. Thumbprint Cookies
Thumbprint Cookies adalah jenis kue kering Lebaran yang memiliki tampilan sangat cantik.
Betapa tidak, kue berbentuk bulat pipih ini memiliki isian selai berbagai rasa yang menghiasi bagian tengahnya.
Selai yang dimaksud bisa bercita rasa stroberi, blueberry, cokelat, hingga rasa nanas.
3. Nastar Kurma
Nastar adalah kue Lebaran klasik yang selalu digemari.
Di tahun 2024, Sahabat NOVA bisa mencoba inovasi baru dengan mengganti isian nastar tradisional dengan kurma.
Perpaduan rasa gurih manis dari kulit nastar dan legit dari kurma akan menghasilkan sensasi rasa yang unik dan lezat.
4. Lidah Kucing
Kue lidah kucing adalah salah satu kue lebaran yang dulu sempat viral.
Kini, di tahun 2024 Sahabat NOVA bisa berkreasi dengan menambahkan varian warna dan varian rasa di kue lidah kucing.
Kue lidah akan tampil lebih menarik dengan warna yang cerah.
5. Kue Kacang Tanah Aneka Bentuk
Kue kacang tanah adalah kue Lebaran klasik yang membawa nuansa nostalgia.
Di tahun 2024, Sahabat NOVA bisa menghadirkan sentuhan modern pada kue ini dengan menambahkan variasi rasa dan bentuk.
Bentuk menjadi hati, bulan sabit, dan lainnya.
Sahabat NOVA juga bisa memberikan varian rasa dengan menambhakn kacang mete atau almond di atasnya. (*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Maulana Wildan Ibrahim |
Editor | : | Maria Ermilinda Hayon |
KOMENTAR