NOVA.id - Menu saat Lebaran kerap menggunakan santan dan bumbu khas nusantara seperti rendang, opor, hingga kolak, dan es buah.
Santan bak tak bisa dipisahkan dari tradisi makanan Lebaran tanah air.
Memang, olahan dari sari daging buah kelapa tua ini memang memiliki cita rasa gurih yang khas.
Namun, bagi sebagian orang, olahan santan justru harus dihindari.
Di balik rasa gurih dan nikmatnya, tersimpan kadar lemak jenuh yang bisa menyebabkan berbagai penyakit lho Sahabat NOVA jika konsumsinya terlalu berlebih.
Berikut 4 opsi pengganti santan yang lebih rendah kadar lemaknya!
1. Susu Murni
Susu murni bisa menggantikan gurihnya santan untuk mengolah makanan dan minuman.
Selain lebih tinggi kalsium, vitamin, dan mineral, susu murni juga tidak mengandung pemanis buatan.
Untuk makanan berkuah, susu murni sangat cocok digunakan untuk menggantikan santan.
2. Susu Kedelai
Susu kedelai ternyata lebih rendah lemak dan memiliki kandungan kalsium.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
KOMENTAR