TabloidNova.com - Kemeriahan perayaan Natal memang selalu ditunggu-tunggu. Momen berbahagia ini kerap dijadikan sebagai waktu yang pas untuk berkumpul dan bersilaturahim bersama keluarga dan orang tercinta.
Agar suasana Natal semakin terasa saat liburan, boleh juga jika sekali-sekali Anda mengenakan busana khas Natal. Tinggalkan dulu dress atau gaun bersiluet feminin, ganti dengan jumper bergambar ikon-ikon Natal seperti pohon natal, rusa, dan sebagainya.
Jumper atau atasan berlengan panjang yang umumnya terbuat dari bahan cashmere, wool, dan rajutan bukanlah barang fashion baru. Item ini sempat menjadi tren di tahun 2013 dengan konsep gaya loose dan lebih streetwear. Lini highstreetwear luar negeri banyak melansir produk jumper dalam berbagai kreasi, mulai dari permainan motif, warna, serta potongan.
Bertepatan juga dengan musim hujan yang tiba di bulan Desember, atasan jumper bisa menjadi pilihan sangat pas saat liburan Natal. Agar tidak terkesan risih, gerah atau gemuk, simak trik tampil hangat dan gaya saat Natal dengan atasan jumper.
Jumper dengan rok pensil sequin
Lupakan kekhawatiran Anda soal kesan formil, elegan, dan feminin karena mengenakan jumper. Kombinasikan jumper bermotif playful serta warna menyolok bersama bawahan rok pensil yang memberi siluet langsing.
Agar tidak terlalu terbuka atau seksi, cukup pilih yang panjangnya selutut atau di bawah lutut. Tambahkan gelang atau anting berwarna emas atau abu silver, serta alas kaki bertumit tinggi model platform stiletto yang mampu menunjang penampilan dan kaki jenjang.
Jumper dengan rok maksi
Seimbangkan kesan terlalu "heavy" atau berat dari jumper yang cenderung tebal dan membuat volume tubuh nampak membesar dengan rok maksi atau panjang. Agar tampilannya lebih classy dan elegan, pilih rok maksi dari bahan sifon yang melambai dan terkesan ringan.
Jika warna jumper sudah terlalu kuat dengan motif kontras, cukup padukan bersama warna hangat netral seperti yakni krem, beige, champagne, coklat muda, dan dusty grey. Penting untuk mengenakan alas kaki bertumit tinggi yang memberi kesan langsing dan jenjang dengan model simpel tanpa embellishment untuk tampilan chic dan ultra minimalis. Kenakan kalung statement berukuran sedang atau model choker warna emas atau abu silver yang mewah.
Jumper dengan celana fitted "two toned"
Permainan dua warna pada bawahan bisa diaplikasikan pada celana model pipa atau fitted (pas badan). Pastikan jumper berukuran panjang menutupi area bokong dan selangkangan agar tetap sopan. Pilih jegging warna monokrom atau warna biru denim bergradasi yang dipadu sepatu ankle boot dengan bagian depan terbuka berwarna netral. Tambahkan kalung bandul simpel atau gelang menumpuk untuk nuansa maskulin sekaligus dalam satu tampilan. Selamat mencoba!
Ridho Nugroho
FOTO-FOTO: STYLE/FASHION SPOT/SOVAIN/ALIEXPRESS/SHOPNESS
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR