Bentuk buah jeruk purut bulat mungil dengan kulit buah tak rata. Baunya sedap, meski rasanya asam. Buah ini lazim dipakai sebagai bumbu dapur dan obat tradisional, sementara kulit buahnya dipakai sebagai bahan baku untuk mencuci rambut. Jeruk purut berbunga majemuk, berwarna putih, terletak di ketiak daun atau di ujung tangkai. Daunnya berbentuk bulat telur, ujung tumpul, berbau sedap, mengkilap, warnanya hijau kekuning-kuningan.
KOMENTAR