Kulit Dasar:
250 gr biskuit bulat vanilla
100 gr mentega tawar, lelehkan
Puding I:
600 ml susu cair
1 bks agar-agar bubuk
50 gr gula pasir
2 btr putih telur
¼ sdt garam
10 keping biskuit persegi cokelat
10 keping biskuit persegi vanilla
100 ml vla instan
Puding II:
500 ml susu cair
1 bks agar-agar bubuk
75 gr gula pasir
¼ sdtgaram
1 sdt pasta moka
Cara Membuat:
1. Kulit Dasar: Haluskan biskuit dalam food processor. Campur dengan mentega cair, aduk hingga tercampur rata. Ratakan dalam dasar loyang persegi panjang. Simpan dalam lemari pendingin selama 20 menit atau hingga keras. Sisihkan.
2. Puding I: Rebus susu cair, agar-agar, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Sisihkan.
3. Kocok putih telur dan garam sampai mengembang dan kaku. Tuang adonan puding ke dalam putih telur sambil dikocok dengan mixer sampai rata. Tuang adonan ke dalam cetakan hingga setengah tinggi loyang. Susun biskuit persegi cokelat dan vanilla secara selang-seling. Diamkan sampai puding mengeras. Sisihkan.
4. Puding II: Rebus susu cair, agar-agar, gula pasir, garam, dan pasta moka sambil diaduk sampai mendidih. Angkat dan tuang di atas puding I. Diamkan hingga mengeras. Simpan dalam kulkas sampai dingin dan beku. Sajikan bersama vla instan.
Untuk 12 Potong
Tips: Jangan menyimpan puding yang akan dilapis ke dalam kulkas, karena puding tidak akan menyatu.
Resep: Dahrani Putri, Uji Dapur: Klub Nova, Penata Saji: Sita Manurung, Foto: Agus Dwianto
KOMENTAR