Jika nyeri pinggang membuat Anda tidak aktif untuk waktu yang lama, program rehabilitasi dapat membantu Anda memperkuat otot dan mengembalikan Anda ke aktivitas sehari-hari. Seorang terapis fisik dapat memandu Anda melalui peregangan, latihan kekuatan, dan low-impact cardio untuk membantu Anda menjadi lebih bugar tanpa melelahkan pinggang Anda.
Penguatan Punggung
Dua jenis latihan yang dapat menguntungkan punggung bagian bawah adalah latihan fleksi dan ekstensi. Dalam latihan fleksi, Anda membungkuk ke depan untuk meregangkan otot-otot punggung dan pinggul. Dalam latihan ekstensi, Anda membungkuk ke belakang untuk mengembangkan otot-otot yang mendukung tulang belakang.
Mencegah Sakit Punggung
Tidak ada cara pasti untuk mencegah sakit pinggang, apalagi yang disebabkan oleh penuaan. Namun, ada beberapa langkah yang dapat Anda ambil untuk menurunkan risikonya:
Menjaga berat badan proporsional.
Berolahraga secara teratur.
Mengangkat benda dengan topangan kaki, bukan punggung.
Memastikan aktivitas Anda tidak menyebabkan rasa sakit atau cedera.
Ester Sondang
KOMENTAR