Untuk mengetahui lebih akurat kapan saat ovulasi, seorang wanita harus mengukur suhu tubuhnya selama tiga bulan berturut-turut. Caranya, letakkan termometer di mulut setiap pagi sebelum turun dari tempat tidur. Hasilnya dicatat dalam sebuah tabel. Hari-hari di mana termometer menunjukkan suhu tubuh yang terus meningkat selama beberapa hari merupakan saat terjadi ovulasi.
KOMENTAR