Tabloidnova.com - Film yang dibintangi oleh aktor Inggris, Benedict Cumberbatch, The Imitation Game, dikabarkan telah memicu petisi dari Human Rights Campaign untuk mengampuni sekitar 49 ribu pria homoseksual yang didakwa berdasarkan Undang-Undang di Inggris yang telah dicabut pada tahun 2003 lalu.
Dan seiring dirilisnya film The Imitation Game yang berkisah tentang sosok tak terlalu dikenal, Alan Turing, sang pemecah kode untuk negara Inggris dalam Perang Dunia II yang juga masuk ke dalam film unggulan Piala Oscar, ternyata telah memicu perjuangan lebih luas untuk membela hak-hak pria homoseksual yang teraniaya.
The Imitation Game yang meraih delapan nominasi Piala Oscar ini mengisahkan seorang ahli matematika bernama Alan Turing. Ala bekerja bersama sekelompok rahasia para ahli kriptologi di bawah naungan Pemerintah Inggris selama Perang Dunia II, untuk memecahkan kode perang pasukan Nazi Jerman demi menyelamatkan banyak nyawa.
Alan, yang diperankan dengan sangat apik oleh Benedict Cumberbatch, pada kenyataannya tak mendapatkan pengakuan atas karyanya dan sebaliknya dihukum atas dakwaan homoseksualitasnya sebagai sebuah kejahatan pada tahun1952. Alan kemudian meninggal dunia dalam keadaan mengenaskan pada tahun 1954. Namun kemudian ia diampuni pada 2013 oleh Ratu Elizabeth.
Film yang didistribusikan oleh The Weinstein Co ini seiring berjalannya waktu telah memicu petisi dari Human Rights Campaign, sebuah organisasi yang mengampanyekan persamaan hak untuk komunitas gay, lesbian, biseksual dan transgender (LGBT), untuk mengampuni sekitar 49 ribu pria homoseksual yang didakwa berdasarkan undang-undang ketidaksenonohan di Inggris yang kemudian dicabut pada tahun 2003.
Petisi itu telah berhasil mengumpulkan lebih dari 330 ribu tanda tangan, termasuk bintang utama film The Imitation Game, yakni Benedict dan Keira Knightley yang bermain sebagai ahli matematika bernama Joan Clarke, juga para CEO terkenal termasuk Eric Schmidt dari Google dan Marissa Mayer dari Yahoo.
"Perlakuan sejarah atas diri Alan Turing sangat tidak adil," ujar Graham Moore, yang mendapat nominasi Oscar untuk skenario dalam film The Imitation Game. Kami selalu berharap dapat menciptakan dialog mengenai isu-isu perlakuan adil terhadap pria-pria homoseksual dalam masyarakat, juga mengenai penghukuman historis terhadap mereka, sehingga dapat menjadi pembahasan yang bahkan lebih penting," papar Graham.
Diproduksi dengan dana 33 juta dolar AS, menurut BoxOffice.com, film The Imitation Game telah meraup pendapatan kotor lebih dari 155 juta dolar di seluruh dunia, sejak dirilis pada November 2014 lalu. Film ini mendapat nominasi Oscar untuk kategori Aktor Terbaik (Benedict Cumberbatch), Aktris Pendukung Terbaik (Keira Knightley), Sutradara Terbaik (Morten Tyldum) dan Film Terbaik, bersaing dengan film unggulan lain seperti Birdman dan Boyhood.
Intan Y. Septiani/Tabloidnova.com
SUMBER: VOICE OF AMERICA, REUTERS
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR