TabloidNova.com - Jumat (26/9) waktu AS atau Sabtu (27/9) kemarin, Chelsea Clinton yang adalah putri semata wayang pasangan politikus Partai Demokrat AS, Bill Clinton dan Hillary Clinton, baru saja mengumumkan kelahiran anak pertamanya yang berjenis kelamin perempuan.
Dan Minggu (28/9) Chelsea bersama suaminya Marc Mezvinsky mulai membagikan foto mereka saat menggendong sang buah hati yang diberinya nama Charlotte Clinton Mezvinsky melalui akun Twitter milik Chelsea.
"At 7:03 PM on September 26th, we finally met Charlotte," tulis Chelsea sambil memeluk bayi perempuan mungilnya. "We're in love," imbuhnya.
Dalam salah satu foto yang ikut dinggahnya ke akun Twitternya, Chesea tampak sedang duduk di atas kursi sofa di dalam ruangan rumah sakit tempatnya melahirkan sambil menatap Charlotte yang ada di dalam pelukannya. Sementara Marc memeluk sang istri, juga seraya menatap wajah putrinya itu.
"Marc and I are full of love, awe and gratitude as we celebrate the birth of our daughter, Charlotte Clinton Mezvinsky," Chelsea menulis di akun Twitternya pada Jumat (26/9) malam waktu AS ketika ia pertama kali mengumumkan kabar bahagia ini.
"@BillClinton and I are over the moon to be grandparents," tulis Hillary. "One of the happiest moments of our life." Bill pun membalas tweet istrinya itu dari akun Twiiternya. "Charlotte, your grandmother @HillaryClinton and I couldn't be happier," tulis sang mantan Predisen AS itu lagi, tanpa bisa menyembunyikan kebahagiaannya.
Selama mengandung, Chelsea dan Marc yang sudah menikah selama lima tahun ini sengaja merahasiakan jenis kelamin anak mereka hingga melahirkan. Bahkan ayah Chelsea pun mengaku tak tahu apa jenis kelamin calon cucunya itu. Di suatu acara resmi, Bill sempat menyebut calon cucunya itu laki-laki.
"Saya bangga kepada menantu dan putri saya yang tahan tidak memberitahukan apa jenis kelamin calon cucu saya," kata Bill kepada George Stephanopoulous, reporter ABC News. "Saya kira kita semua akan tahu jenis kelamin cucu saya tepat pada waktunya," imbuh Bill.
Sementara itu, dalam sebuah wawancara dengan majalah Vogue, Chelsea sempat mengutarakan harapannya untuk segera menjadi ibu. Chelsea juga mengatakan, kedua orang tuanya sudah sangat mengajarinya tentang cara menjadi orangtua.
"Saya sangat tahu bahwa di dalam keluarga, saya selalu menjadi pusat perhatian kedua orangtua saya hingga saya tumbuh dewasa," ujarnya. "Dan saya pun bisa memastikan, kelak anak kami juga akan mengalami hal yang sama seperti saya dulu."
Intan Y. Septiani / Sumber: E!ONLINE
KOMENTAR