Keberadaan ibu negara bersama dua purtinya, Sasha (12) dan Malia (15), ini diketahui setelah seorang pemilik akun Instagram mem-posting dan menyebarkan foto selfie-nya. Melalui akun @_yeseniaherrera, gadis ini berfoto selfie dengan latar Michelle dan dua putrinya yang sedang ikut berdendang mengikuti lantunan suara Beyonce di atas panggung.
Malam itu Michelle tampak mengenakan gaun terusan hitam tanpa lengan sebatas lutut, sementara kedua putrinya mengenakan pakaian kasual yang memang pantas digunakan untuk menonton konser. Sebelum datang ke area konser, istri Presiden Barack Obama ini terlihat makan malam bersama sahabatnya di restoran Sunda, untuk menikmati makan malam.
Menurut seorang saksi, Michelle makan malam di restoran ini dalam ruang makan tertutup di lantai dua. Malam itu Michelle dilaporkan terlihat sangat bersemangat dan ramah, bahkan sempat berfoto bersama pemilik restoran dan para stafnya.
Dan soal nonton konser, ini bukanlah kali pertama dilakukan oleh Michelle dan kedua putrinya. Ketiga ibu dan anak ini juga menghadiri acara Mrs Carter Show di mana Beyonce tampil di acara itu. Dan selanjutnya, mereka bertiga juga hadir di Atlantic City saat Beyonce mengadakan konser di sana, tahun lalu.
Memang sudah bukan rahasia lagi bila antara pasangan R&B dengan keluarga Obama memiliki hubungan pertemanan yang sangat erat. Pada tahun 2012, pasangan ini juga terlibat dalam kampanye Obama yang dihelat di kelabmalam milik Jay Z dan berhasil mengumpulkan uang sebanyak 40 ribu dolar AS hasil dari penjualan tiket. Untuk itu, Presiden Obama memberikan ucpan terimah kasih bagi pasangan yang disebutnya "J and B".
Ketika itu Presiden Obama juga berkata, ""Beyoncé adalah contoh yang baik bagi kedua putri saya." Kemudian sambil merangkul Jay Z, Obama melanjutkan, "Kami berdua sama-sama punya anak perempuan dan istri kami jauh lebih populer dibandingkan kami. Jadi, kamu tahu, kami memiliki ikatan yang kuat di sini. Memang tak mudah, tapi oke."
Maka tak heran bila pelantun Irreplaceable ini tampil secara khusus pada perayaan ulang tahun Michelle yang ke-50 tahun apda Januari lalu. Dan seperti banyak orang tahu, Beyonce juga tampil pada malam inagurasi pengangkatam Obama sebagai presiden di tahun 2009 dan di tahun 2013 ketika Obama kembali terpilih sebagai presiden AS untuk yang kedua kalinya.
Lebih dari itu, ibu dari Blue Ivy ini juga pernah menulis secara khusus untuk Michelle dalam website pribadinya bahwa ibu negara dua putri ini disebutnya sebagai "panutan yang paling baik yang bisa diteladani dari seorang wanita keturunan Afrika-Amerika."
"Dia adalah ibu yang sangat peduli dan perhatian, istri yang penuh cinta, dan di sat yang sama pula dia adalah ibu negara!" tulis Beyonce. "Michelle, terima kasih untuk setiap hal yang telah Anda lakukan untuk kami. Saya bangga memiliki anak perempuan yang tumbuh di dunia ini di mana Anda juga bisa ikut menyaksikannya juga," imbuhnya memuji sang ibu negara.
Intan Y. Septiani/E ONLINE
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR