Di akun twitternya, Iwan Fals beberapa kali berkicau tentang debat Capres. Ia mengaku tak sabar segera nonton debat yang akan disiarkan langsung sejumlah stasiun televisi itu.
"Waduh pengen buru2 "nobar" Debat Capres." kicau Iwan Fals.
Iwan Fals berharap dua pasangan Capres Cawapres yang berdebat memakai cara yang elegan. Musisi yang kerap melantunkan lagu-lagu kritikan ini tak bisa membayangkan kalau debatnya berujung saling lempar mikrofon.
"Semoga aja debatnya gak pake lempar mikropon," demikian kicauan Iwan Fals. Tak lama, Iwan kembali berkicau. "Tp juga gak menye2lah."
Ia menyarankan, stasiun televisi yang menyiarkan juga mengantisipasi kekesalan penonton debat Capres. "& tv nya hrs pake jaring kawat, jaga2 klo yg nonton kesel"
Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menggelar debat perdana antara Jokowi-JK dengan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Tema yang diusung adalah "Pembangunan Demokrasi, Pemerintahan Bersih dan Kepastian Hukum". Acara debat yang disiarkan oleh sejumlah televisi ini akan digelar di Balai Sarbini, Jakarta, Senin malam.
.
.
Anita Tribun
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR