"Jujur, suka capek kerja di dunia entertainment," ujar Zaskia saat dijumpai tabloidnova.com usai acara Show Imah, Gedung Trans TV, Jalan Kapt. P. Tendean, Jakarta Selatan, Senin (12/5) malam.
Zaskia mengaku ingin menanggalkan status keartisannya itu. Zaskia ingin lekas berkeluarga dan menjadi seorang istri yang mengabdi penuh bagi keluarga.
"Eneng pengin jadi istri yang saleh dan sayang sama anak-anak dan jadi ibu yang baik. Penginnya cepat-cepat berkeluarga juga."
Keinginan Zaskia untuk lekas berkeluarga dan menyandang status sebagai seorang ibu rumah tangga semakin bulat. Namun, jika nantinya sudah menikah, bukan berarti ia meninggalkan sepenuhnya dunia keartisan. "Enggak ninggalin, tapi lebih dikurangi. Kan enggak selamanya nyanyi juga. Makanya kalau sudah nikah nanti karier jalan dan belajar usaha juga."
Okki/Tabloidnova.com
KOMENTAR