"Agenda menghadirkan dua orang saksi, dari temannya AQJ, Diva Maharani, dan Makmur dari Jasa Marga," terang Lydia Wongsonegoro, kuasa hukum AQJ, saat ditemui tabloidnova.com di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Rabu (16/4).
Dijelaskan Lydia, saat memberikan kesaksian, teman Dul yang bernama Diva sempat ditanya, apakah putra pasangan bercerai Ahmad Dhani dan Maia Estianty ini sempat meminum minuman berjenis alkohol. Sebab, sebelum mengantar Arin pulang, Dul sempat makan siang bersama Arin, Diva, dan teman Noval.
"Temannya AQJ hanya mengetahui kejadian sebelum kecelakaan. Apa yang diminum malam itu, apakah ada minuman alkohol," terang Lydia.
Menurut saksi, ini kali pertama dirinya melihat Dul menyetir seorang diri tanpa ditemani supir pribadi. "Baru saat itu juga dia melihat Dul menyetir mobil sendiri," jawab Lydia.
Icha / Tabloidnova.com
KOMENTAR