"Alhamdulilah. Tanpa rida dari Allah SWT, tidak mungkin semua ini terjadi. Dan ini merupakan bukti bahwa dengan kerja keras dan kerja sama tim yang baik, akan menghasilkan sesuatu yang baik," ungkap Indro.
Sejak pertama kali tayang di bioskop pada 29 Januari, film Comic 8 terus mendapatkan hasil positif. Dalam lima hari tayang, film arahan sutradara Anggy Umbara itu telah meraih lebih dari setengah juta penonton. "Total setelah rilis sampai akhir pekan kemarin 550 ribu penonton," ucap Produser Falcon Pictures, Frederica.
Melihat besarnya antusias masyarakat terhadap Comic 8, Indro juga mengungkapkan akan ada kelanjutan dari film yang di sutradarai Anggy Umbara ini. " Mudah-mudahan Comic 8 bisa diterusin. Pasti dengan kerja yang lebih keras dan tim yang lebih solid lagi. Pastinya akan menghasilkan film yang lebih bagus lagi dari Comic 8 ini," jelasnya.
Ia juga berharap, dengan kebehasilan Comic 8, membuat film Indonesia lebih berwarna. "Kami sudah berbuat baik untuk bangsa ini. Dan alhamdulillah disambut baik, Mudah-mudahan film Indonesia lebih berwarna, dan tidak ikut-ikutan, buatlah film dengan genre yang berbeda," tambah Indro lagi.
Yetta/Tabloidnova.com
KOMENTAR