"Maaf ya, saya buru-buru harus ngisi acara lagi," ucap Titi, Kamis (13/9) malam. Rekan duet Titi, Ruth Sahanaya juga tampak menghindar.
"Maaf ya nggak bisa ngobrol dulu buru-buru," kata Ruth sambil berlari menuju mobil mewahnya. Sikap Titi dan Ruth kali ini menjadi tanda tanya besar. Pasalnya, keduanya biasanya sangat ramah.
Tersiar kabar, keduanya menghindar lantaran, pria yang dekat dengan Titi adalah iparnya Ruth Sahanaya yang bernama David Woworuntu. Sayang, kabar tersebut belum bisa dipastikan kebenarannya.
Icha
KOMENTAR