Christy membenarkan, jauh sebelum melayangkan gugatan cerai, ia dan Hengky sudah tak hidup satu atap lagi. "Ya, sudah tidak satu rumah," tutur Christy di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Jalan Harsono RM No.1, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (20/6) pagi.
Sejak tiga bulan lamanya mereka sudah tak hidup serumah. "Sudah tiga bulan lebih," tegas perempuan yang sudah memberikan Hengky seorang putra itu.
Benarkah perpisahan mereka lantaran hadirnya orang ketiga dalam diri Hengky? "Orang ke berapa ya," canda Christy. "Enggak lah. Bukan karena orang ketiga," jawabnya santai.
Selain kabar hadirnya orang ketiga, faktor ekonomi dan kekerasan dalam rumah tangga pun ikut-ikutan mencuat. Namun kedua isu itu langsung ditanggapi Christy. "Faktor ekonomi, kata siapa sih. Enggak lah. KDRT juga enggak ada," tegas Christy.
Okki
KOMENTAR