Revalina S Temat menjadi guru fisika di film layar lebar terbarunya, Semesta Mendukung. Lewat perannya itu, lajang 25 tahun ini mengaku semakin menghormati sosok seorang guru. "Sekarang saya lebih menghargai profesi guru. Karena kalau diingat, kita dulu suka enggak merhatiin, tapi ternyata pengabdian mereka sangat besar," kata Reva saat ditemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Kamis (18/8). Bagi Reva, berperan sebagai guru adalah untuk pertama kalinya. Meski jadi protagonis, Reva merasa peran guru ini sedikit menantang. "Meski sama-sama protagonis tapi peran guru ada sisi tegasnya juga. Guru itu mau sebak-baiknya dia pasti ada sisi tegasnya. Kalau protagonis yang perempuan biasa dengan jadi guru sih beda menurut aku," ujar mantan kekasih Panji Trihatmodjo ini. Adakah kesulitan yang Reva temui saat melakoninya? "Susah-susah gampang sih. Enggak gampang karena medannya baru buat aku, yaitu di Pulau Madura. Dan aku juga harus pakai logat dan bahasa Madura," tuturnya. Isna
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Cara Menghilangkan Noda Kunyit di Baju. Bisa Pakai Sabun Cuci Piring
KOMENTAR