Syahrini akan menunggu proses penyidikan dari polisi atas penyebaran foto-foto pribadinya di dunia maya. Syahrini ingin mengetahui siapa pelaku penyebaran foto-foto tersebut. "Saksi-saksi dan bukti yang mengarah pada pelaku sudah kami ajukan. Jadi sekarang kita tunggu bagaimana hasil dari penyidikan polisi," kata Warsito Sanyoto, pengacara Syahrini di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Minggu (15/5) malam. Lalu siapakah penyebar foto-foto itu? "Saya tidak bisa mengatakan. Itu adalah tugas dann wewenang kepolisian untuk mencari siapa yang menjadi sumber penyebaran ini dan yang ikut menyebarkan. Kami tidak mau berandai-andai siapa yang melakukan hal tersebut. Kita lihat saja nanti hasil penyelidikan," kata Warsito. Meski belum mengetahui siapa pelaku yang menyerang harkat dan martabatnya, Syahrini mengaku sudah memaafkannya. "Syahrini mengatakan telah memaafkan pelakunya dan bahkan mengucapkan terima kasih atas upaya yang terus-menerus menjatuhkan, merusak citra dan nama baik keluarga. Ini merupakan konsekuensi logis dari seorang artis. Semakin tinggi pohon, semakin kencang angin bertiup dan dia harus siap," kata Warsito lagi.Isna
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Ini yang Harus Dilakukan untuk Selamatkan ASI Jika Mati Listrik Berkepanjangan
KOMENTAR