"Oh, saya belum tahu soal bukti-bukti itu. Saya tegaskan, itu semua tidak benar. Tidak berdasar kalau semua tuduhan-tuduhan itu diarahkan ke saya," katanya saat dihubungi, Kamis (24/3).
Meski dituduh sebagai dalang atas kaburnya Arumi, Gufron mengaku belum ingin membawa kasus ini ke ranah hukum. "Saya tentunya akan melihat dulu apakah perlu. Tapi saya rasa itu belum perlu. Sekarang poin pentingnya adalah, Arumi sudah ditangani Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK)," ujarnya.
Gufron membantah telah bersekongkol dengan Miller. "Enggak, saya kenal sama siapa saja, tapi bukan berarti bersekongkol," bantahnya.
Icha
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR