Yuni Shara ternyata belum bisa membayangkan hidup berjauhan dengan Krisdayanti. Pasalnya, pasca menikah dengan Raul, KD berencana akan menetap di Dili, Timor Leste, negara asal Raul. "Sedih kalau Yanti mau pergi. Yanti mau ikut suaminya ke Dili, jadi wajar sekali di belahan dunia manapun. Sedihku ini abstrak," tuturnya. KD sendiri mengaku siap meninggalkan segalanya di tanah air demi mengikuti kemauan calon suaminya. "Ya, harus siap. Sebagai seorang istri harus mengikuti kemauan suami. Biar bagaimanapun juga Yuni adalah kakak paling tua. Dan saya harus selalu update apapun itu sama Yuni," sambungnya. KD akan segera disunting pengusaha asal Timor Leste pada Minggu (20/3) di Masjid Sahid Nurul Iman, Jakarta Pusat. Untuk resepsi pernikahannya, pasangan janda dan duda ini menyewa ballroom sebuah hotel bertaraf internasional di kawasan Senayan.Isna
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Ini yang Harus Dilakukan untuk Selamatkan ASI Jika Mati Listrik Berkepanjangan
KOMENTAR