"Oh, itu acara ulang tahun mamanya Yuni. Aku di sana diundang buat ikut ngerayain," ujar Raffi usai menjadi presenter acara musik di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (11/10).
Raffi mengungkapkan, kabar yang beredar soal acara lamaran tidak benar sama sekali. "Enggak benar tuh. Itu acara ulang tahun mamanya Yuni aja," cetusnya sambil terus masuk ke mobilnya.
Meski datang agak terlambat, kekasih Yuni Shara ini tetap bisa menyaksikan calon ibu mertuanya itu meniup lilin ulang tahun. Raffi pun mengaku senang bisa menghadiri dan memberikan ucapan secara langsung pada Rachma. "Ya senanglah," pungkasnya.
Isna
KOMENTAR