Siapa yang menyangka Olivia Zalianti menjadikan donor darah sebagai sebuah hobi? Sudah beberapa kali adik kandung Marcella Zalianti ini melakukan aksi sosial . Menurutnya, selain dapat meningkatkan kepedulian sesama, donor darah juga bisa menyehatkan tubuh. "Menurutku, donor darah itu harus selain untuk bantu orang dan bikin badan sehat. Donor darah itu aman. Sekarang aku, jadiin donor darah sebagai life style (gaya hidup-red)," ujar Oliv saat dijumpai di acara sosial Donor Darah Sukarela PARFI, dalam rangka HUT PARFI ke-54 di Ruang Serbaguna Gd. PPHUI Jl. HR Rasuna Said Kav C22, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (10/3) siang.
Dalam kesempatan ini, Olivia memang tak sedang bisa mendonorkan darahnya karena sedang berhalangan. "Tapi sebelumnya aku udah donor di PDDI (Persatuan Donor Darah Indonesia) tiga bulan lalu," ujar Olive yang sudah puluhan kali menyumbangkan darahnya. Tak seperti sang kakak, Marcella, yang takut bila diminta mendonorkan darahnya, Olive malah ketagihan. "Keluarga besarku emang belum semuanya punya kebiasaan donor, tapi mama dan kakakku sudah. Tapi Marcell takut banget sama jarum," ujarnya sambil tertawa.
Belakangan, tak segan Olive mensosialisasikan kegiatan sosialnya ini ke teman-teman sepergaulannya. "Enggak hanya handphone keren yang jadi trend, tapi seharusnya donor darah juga jadi tren," ujarnya. "Aku sering sih ngajakin teman, tapi biasanya teman-teman malas karena kebanyakan donor darah itu pagi-pagi," sesalnya. Okki
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Ini yang Harus Dilakukan untuk Selamatkan ASI Jika Mati Listrik Berkepanjangan
KOMENTAR