"Kami pengen tahun ini bisa bikin sesuatu yang beda, tapi belum bisa bilang. Biasanya kami merayakan pas Februari tapi sekarang kita pending dulu. Masih dirahasiakan, rencanaya Insya Allah diadakan habis Lebaran. Persiapannya lama," ungkap Giring.
Bertambahnya usia membuat Giring dkk semakin menyadari bahwa mempertahankan sesuatu yang sudah didapat lebih susah dibandingkan saat pertama kali meraihnya. "Sekarang band makin banyak dan jauh lebih bagus. Cuma sayangnya, monoton semua."
Giring menambahkan, perjalanan Nidji hingga tahun kedelapan kuncinya terletak pada persahabatan. "Delapan tahun ini enggak bakal jalan tanpa persahabatan dan cinta satu sama lain."
Nidji berharap kekompakan mereka akan terus terjaga dan tak ada yang mengalami permasalahan khususnya menyangkut narkoba. "Pokoknya kami selalu mengingatkan diri sendiri, kalau ada apa-apa, ada lima orang lain lagi di belakang gue. Sebisa mungkin menjaga diri sendiri," tambah sang pembetot bas, Andro.
Astri
KOMENTAR