"Enggaklah. Anak pejabat siapa? Mau cari harta bisa aja, tapi gue enggak mau. Kalau perlu gue sekalian nikahin pejabatnya, jangan anaknya," canda Ipul yang ditemui di Ragunan, Jakarta Selatan, Kamis (4/2) siang. "Nanti bapaknya ngedrop, anaknya ikut melarat. Kalau sudah suka gue enggak peduli kaya atau miskin," imbuhnya.
Bila kelak mendapatkan jodoh, Ipul berjanji tak akan melihat dari latar belakang profesinya. "Kalau ternyata dia penjaga toko, enggak peduli atau asongan, yang pasti pada saat jadi istri gue, dia jadi istri yang benar, enggak peduli status pekerjaan dia apa," ujar Ipul yang kabarnya akan menikahi wanita bernama Suci. Lantas wanita seperti apa yang ingin dinikahinya? "Gue ingin nyari yang muda, ngapain yang tua. Janda juga banyak yang ngejar gue," canda Ipul.
Okki
KOMENTAR