Sejak kembali ke Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur pada 7 September 2008, Sheila Marcia sudah dilirik rumah sakit bersalin Harapan Bunda untuk menjadi duta karena keberaniannya tetap menjaga kandungannya walaupun Sheila hamil diluar nikah.
nova.id
Saya Minta Sheila Tak Teledor Lagi
"Maria Joseph (Foto: Okki) "
"Sheila didatangi direktur rumah sakit itu dan diminta untuk jadi ikon anti aborsi," tutur Maria Joseph, ibunda Sheila seusai menjenguk Sheila di Rutan Pondok Bambu, Jumat (25/12) sore. "Sebenarnya ada beberapa rumah sakit yang menawarkan, tapi setelah disurvei, kami (Sheila dan Maria-red) menjatuhkan pilihan pada rumah sakit itu," kata Maria. Bangga sekaligus bersyukur, itulah yang sempat dirasakan ibunda Sheila kala mengetahui bahwa anak perempuannya yang sedang mengandung, masih mendapatkan pandangan positif dari institusi lain. "Bersyukur aja, karena dalam keterpurukan, dimana Sheila hamil diluar nikah, masih ada yang lihat dari sisi positifnya," ujar Maria yang menghadiahi Sheila beberapa pakaian hamil saat natal. "Saya juga bingung, masih ada orang yang kasih kepercayaan." Sementara itu, saat mengunjungi Sheila, Maria membawakan plakat penghargaan. Hal ini menjelaskan bahwa Sheila resmi menjadi 'Duta Anti Aborsi' tepat di momen natal. "Saya bilang, jadi duta ini bisa saja jadi beban, karena membawa nama sebuah institusi. Saya minta agar Sheila tak teledor lagi," pungkas Maria. Okki
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Cara Menghilangkan Noda Kunyit di Baju. Bisa Pakai Sabun Cuci Piring
KOMENTAR