Ayam Taliwang
Bahan:
1 ekor ayam ukuran kecil
2 sdm air jeruk nipis
½ sdt garam
200 ml air
3 sdm minyak goreng
Bumbu Halus:
10 bh bawang merah
4 siung bawang putih
8 bh cabai merah
5 bh cabai rawit
3 cm kencur
1 sdt terasi
1 bh tomat
1 sdm garam
Cara Membuat Ayam Taliwang:
1. Belah dada ayam tapi tidak sampai putus, tekan agar melebar.Lumuri ayam dengan jeruk nipis, dan garam lalu diamkan selama 10 menit.
2. Tumis bumbu halus sampai harum.
3. Masukkan ayam sambil dibolak-balik hingga berubah warna.
4. Tuangkan air, masak di atas api kecil sampai bumbu meresap.
5. Bakar ayam sampai kecokelatan.
Untuk 5 Porsi, Waktu 25 Menit
Resep: Erwin Kuditawati, Uji Dapur: Klub Nova, Penata Wina Kusnadi, Foto: Adrianus Adrianto
Penulis | : | Sukrisna [cak KRIS] |
Editor | : | Sukrisna [cak KRIS] |
KOMENTAR