Menurut Amanda, saking banyaknya penderita kanker yang ingin melakukan pengobatan, sementara ruang radioterapi maupun kemoterapi di RSCM sangat terbatas, mereka harus rela antre menunggu. “Bisa berjam-jam, hingga lebih dari setengah hari. Kami tawarkan kegiatan mengepang kain sambil menunggu. Mereka akan mendapat uang bisa untuk uang transpor atau biaya makan selama menunggu. Mereka bersedia,” ujar Amanda.
Setiap keluarga yang ikut program gelang harapan akan mendapat sebuah boks kecil berisi beberapa helai kain jumputan dan peralatan mengepang. Boks beserta isinya boleh dibawa ke rumah bagi yang ingin melanjutkan pekerjaan di rumah masing-masing. Bagi yang mengerjakan di RSCM, bisa menggunakan ruangan di salah satu sudut ruang tunggu Departemen Radioterapi RSCM.
“Setelah dikepang, finishing-nya tetap dilakukan pihak supplier. Tiap gelang dihargai Rp10.000. Memang perlu ketekunan. Kalau sudah terbiasa mengepang, sehari bisa 4-5 gelang,” jelas Amanda yang berulang kali mengucapkan terima kasih kepada RSCM.
“Ini ruang kecil dulu, kami sudah senang RSCM memberi tumpangan di Room of Hope. Cita-cita kami ingin memiliki rumah harapan,” tandas Amanda yang dibenarkan oleh Soehartati Godhowihardjo.
Tumpak Sidabutar
KOMENTAR