Segigit Lelehan Mentega Dalam Roti Pretzel Polandia
Sore ini Anda bisa mencoba membuat menu olahan pastry yang sangat khas yaitu pretzel. Tabloidnova.com membagikan resep menghidangkan roti pretzel ala Polandia yang harum mentega dan sangat nikmat.
Bahan membuat roti pretzel mentega:
180 ml air hangat
1 sdm gula pasir
1 sdt garam
1¼ sdt ragi instan
250 g tepung terigu berprotein tinggi
3 sdm mentega tawar, lelehkan
1 L air
3 sdm baking soda
Olesan:
1 bh kuning telur ayam
Taburan:
Garam kasar
Wijen
Cara membuat roti pretzel mentega:
Campurkan air, gula, garam dan ragi instan. Diamkan selama 10 menit hingga berbusa.
Tambahkan tepung dan mentega leleh. Aduk menggunakan mixer bermata spiral hingga tercampur rata.
Keluarkan adonan dari mangkuk kemudian bentuk menjadi bulat. Tutup adonan menggunakan kain lembap dan diamkan selama 30 menit hingga mengembang.
Bagi adonan menjadi 12 bagian kemudian pilin hingga seperti tali. Bentuk hingga menyerupai bentuk pretzel.
Didihkan air bersama baking soda. Rebus adonan roti satu persatu hingga mengapung pada permukaan air. Angkat. Tiriskan.
Atur adonan di atas loyang datar beralas kertas anti lengket. Olesi permukaannya dengan telur dan taburi dengan garam dan wijen.
Panggang dalam oven panas bersuhu 180 derajat Celsius selama 30 menit hingga matang dan permukannya kecokelatan. Angkat. Sajikan segera.
12 buah
70 menit
Uji Dapur: NOVA
Penata Saji: T. Firta Hapsari
Foto: Romy Palar/NOVA
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
Cara Menghilangkan Noda Kunyit di Baju. Bisa Pakai Sabun Cuci Piring
KOMENTAR