Chicco Jerikho dan Rio Dewanto kembali dipertemukan dalam film sekuel Filosofi Kopi, yang berjudul 'Filosofi Kopi: Ben & Jody'. Chicco kembali didapuk menjadi produser dibantu oleh Rio yang menjabat sebagai co-producer.
Nah, jika Anda sempat menonton film perdana Filosofi Kopi, bisa terlihat jelas naik dan turunnya hubungan persahabatan Ben dan Jody yang diperankan oleh Chicco dan Rio. Keduanya kerap memiliki konflik internal dalam menjalankan bisnis kedai kopi mereka.
Rupanya, hubungan naik-turun itu tak hanya terjadi ketika Chicco dan Rio sedang berada di dalam set lokasi syuting, melainkan ketika mereka sedang berada di luar syuting. Perbedaan karakter mereka, kadang kala menjadi pemicunya. Apalagi, keduanya memiliki jabatan penting dalam film tersebut.
"Potensi konflik pasti ada, namanya dua orang berbeda kan, masing-masing punya pendapat," kata Rio saat dijumpai tabloidnova.com di Kedai Filosofi Kopi, Melawai, Jakarta Selatan, Kamis (5/1/2017).
Untungnya, potensi konflik yang disebutkan Rio tadi, tak sampai memicu perselisihan serius di antara keduanya. Sebaliknya, Chicco dan Rio semakin akrab sebagai sepasang sahabat, meski sedang tidak berada di lokasi syuting film.
"Pasti ada argumen apa, dia punya ide apa, dan gue punya ide apa," kata Chicco. "Kebetulan gue bermain dan produseri sendiri itu pengalaman pertama buat saya, jadi banyak belajar dari Chicco," kata Rio. "Saya juga masih belajar ya," timpal Chicco.
KOMENTAR