Jelang kedatangan Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al Saud ke Istana Bogor, pasukan pengamanan dari TNI dan Polri dari TNI dan Polri melakukan apel siaga pasukan di Lapangan GOR Pajajaran, Kota Bogor, sejak kemarin, Selasa (28/2/2017).
Pangdam Siliwangi Mayor Jenderal TNI Muhammad Herindra mengatakan, pengamanan di seputar Istana Bogor mulai diperketat.
Herindra menyebut, pengamanan sudah 100 persen dan siaga sejak kemarin, Selasa (28/2/2017)."Setiap anggota sudah disebar di posnya masing-masing. Kami berharap, situasi dapat terkendali dan berjalan baik," ungkap Herindra.
Herindra menambahkan, keseluruhan personel gabungan yang akan dilibatkan dalam pengamanan tersebut berjumlah 2.500 anggota dari Polresta, Polres, Kodim, Korem, dan unsur Pemerintah Kota Bogor. "Saya juga mengimbau masyarakat turut berperan dalam menjaga keamanan dan ketertiban," katanya.
Sementara itu, pihak kepolisian akan menutup jalur sementara yang akan dilintasi rombongan Raja Salman ke Istana Bogor selama 30 menit.
Adapun rute yang akan dilalui rombongan Raja Salman dan Presiden Joko Widodo adalah Tol Jagorawi - Terminal Baranangsiang - Jalan Pajajaran - Tugu kujang - Jalan Otista - Jalan ir H Juanda.
Kabag Ops Polresta Bogor Kota Komisaris Polisi Tri Suhartanto menjelaskan, saat kedatangan Raja Salman, kepolisian akan menerapkan pengalihan arus untuk mengurangi volume kendaraan dari pukul 12.00 WIB hingga 14.00 WIB.
“Pengendara yang mau masuk atau keluar Kota Bogor akan diarahkan melalui Gerbang Tol Sentul dan Gerbang Tol Ciawi," kata Tri.
Ramdhan Triyadi Bempah/Kompas.com
Penulis | : | nova.id |
Editor | : | Swita Amallia Alessia |
KOMENTAR