Sejak kecil anak harus dibiasakan sikat gigi. Kebiasaan baik ini penting untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Sayangnya, banyak orangtua merasa kesulitan mengajak anak sikat gigi. Berikut 3 cara seru agar anak rajin sikat gigi.
1.Contoh Orang Tua
Anak memiliki sifat mencontoh orang tuanya. Orang tua yang rajin sikat gigi akan menularkan kebiasaan baik itu pada anaknya.
"Anak memiliki sifat mencontoh. Kalau hanya disuruh sikat, sementara ia tidak pernah melihat orang tuanya sikat gigi, pasti anak juga tidak mau," jelas drg. Felicia Melati Sp.KGA., saat dijumpai oleh Nova.id di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.
2. Pilih Sendiri
Selanjutnya supaya anak rajin menyikat giginya adalah ajak anak untuk memilih sendiri sikat gigi dan pasta gigi kesukaannya.
"Ajak anak untuk memilih sendiri sikat gigi dan pasta gigi dengan rasa kesukaannya. Dengan begitu anak lebih semangat untuk sikat gigi," katanya lagi.
3. Sikat Gigi Bersama
Jadikan sikat gigi sebagai aktivitas bersama yang menyenangkan dalam keluarga, sehingga lambat laun anak pun akan ikut menikmatinya.
Sesekali minta anak untuk menyikat gigi orang tua, lalu secara bergantian orang tua menyikat gigi anak.
"Biasanya orang tua yang menyikat gigi anaknya. Coba sesekali ciptakan suasana seru, pasti anak juga penasaran untuk menyikati gigi orang tuanya," tutupnya.
Baca: Kapan Harus Mengganti Sikat Gigi?
KOMENTAR