Olahraga harus rutin dilakukan, termasuk bagi para hijabers. Ada hal kecil, namun perlu diperhatikan saat berolahraga. Begini olahraga yang nyaman untuk hijabers.
Baca: Bukan Cuma Langsing, Ini 7 Manfaat Olahraga untuk Psikologis Wanita
1.Lakukan pemanasan sebelum berolahraga akan tidak mengalami kram atau cedera otot.
2.Minum air putih jika merasa haus. Sebelum, saat, dan sesudah olahraga sangat penting untuk minum.
Seperti diketahui, saat olahraga, tubuh mengeluarkan cairan yang tanpa disadari jumlahnya cukup banyak. Selain cairan itu menguap, ada juga yang terserap oleh pakaian yang dikenakan.
Haus adalah tanda bahwa tubuh kita kekurangan cairan. Maka segeralah minum bila terasa haus.
Pakaian Nyaman
Saat ini banyak pakaian yang didesain khusus untuk perempuan berhijab. Ini sangat memudahkan untuk berolahraga secara aktif dan leluasa dengan tetap menjaga/menutup aurat.
“Dulu, produsen hanya menyediakan busana resmi saja untuk hijabi, sekarang mulai fokus pada busana dengan fungsi salah satunya busana untuk berolahraga,” papar Riku, desainer Run Into Hijab.
Berikut beberapa hal yang diperhatikan dalam memilih busana olahraga bagi hijabers.
1.Menutup Aurat
Wanita berhijab tentunya merasa tidak nyaman menggunakan baju olahraga yang tidak tertutup. Karena, pada dasarnya hijab mempunyai etika berpakaian sendiri.
Pakaian yang ketat justru akan mengganggu penampilan. Selain itu, sebaiknya busana tidak memperlihatkan lekuk tubuh bila berkeringat.
Jadi, pilih pakaian olahraga yang longgar, baju maupun celana panjang dan tidak membentuk lekuk tubuh.
2. Nyaman
Pilih bahan yang menyerap keringat, tidak panas, lembut dipakai. Contoh, pilih bahan kaus rayon spandex dan cotton combed cotton 100%.
Bila pakaian tak menyerap keringat akan menyebabkan bercak dan bau yang kurang sedap. Pasalnya, keringat yang diproduksi tubuh tak langsung menguap, karena tertahan oleh hijab atau pakaian yang dikenakan.
3. Desain Praktis dan Modern
Pilih jilbab yang praktis dan simpel sehingga tidak mengganggu atau menghalangi gerakan olahraga.
Lalu, perhatikan desain baju. Baju mesti longgar, panjang baju harus menutupi bokong, dan celana tidak ketat, model yang sesuai adalah harem pants.
Yang pasti desain praktis, bisa menggunakan hijab instan atau hijab model hoodie.
Hindari hijab yang harus menggunakan peniti dan banyak lilitan, karena kemungkinan akan jatuh dan membuat Anda malah repot. Intinya, pilih pakaian yang modelnya tak menyulitkan saat bergerak.
Hilman Hilmansyah/Dok.Nova
KOMENTAR