Sejak terjun ke industri musik, Raisa Andriana sudah menelurkan tiga album.
Namun hingga kini, penyanyi sekaligus penulis lagu belum juga mengeluarkan album religi.
Diakui Raisa, sampai sekarang dirinya masih takut menulis lagu untuk tema religi.
Hal ini diungkapkannya saat ditemui di kawasan Wijaya, Jakarta Selatan, Kamis (18/5).
(Baca : Raisa Menangis saat Lantunkan Dua Ayat Ini )
"Sebenarnya aku kepikiran ya, aku suka banget bikin lagu yang bikin anak muda yang dengerin ada sarat maknanya terutama islami. Tapi untuk sekarang ilmu aku belum sampai, jadi masih takut bikin lirik yang bernapas islami," ujar Raisa.
Penyanyi berusia 26 tahun itu mengatakan sebetulnya punya lagu yang bisa dimaknai secara agama.
Single Raisa tersebut ada di album Handmade yang rilis pada 2016.
"Aku pengin banget dengar atau buat sesuatu yang baru. Kemarin teman aku bilang kan ada lagu Nyawa dan Harapan yang mungkin bisa dimaknai secara agama," ungkap Raisa.
Jelang bulan puasa, Raisa sendiri tak membatasi pekerjannya.
"Kalau biasanya mungkin banyak manggung kalau puasa banyak produksi mungkin di studio atau shooting, workshop, promo media di bulan puasa banyak," tutur Raisa.
Penulis | : | Swita Amallia Alessia |
Editor | : | Swita Amallia Alessia |
KOMENTAR