Pilih yang mattifying untuk kontrol minyak yang lebih baik. Pastikan saja Anda memberi jeda waktu antara pemakaian primer dengan produk makeup berikutnya.
Jangan lupa pakai primer di lipatan mata juga, jika ingin memakai eyeshadow. Ini akan menjamin eyeshadow dan eyeliner Anda tidak bergerak dari tempatnya.
(Baca juga - Beauty Balm Face Primer, Formula Multifungsi Riasan Wajah)
3. Jauhkan Produk Kering
Ini mungkin terdengar aneh, tapi jangan pakai produk tabur.
Formula tabur hanya ‘duduk’ di atas kulit Anda. Artinya ada kemungkinan produk ini akan menurunin muka sekalinya ada kelembapan.
Pilih produk gel atau krim untuk wajah dan pipi.
Lalu, masih perlukah memakai produk waterproof? Baca terus untuk tahu.
4. Pilih Produk Waterproof
Solusi yang jelas untukmencegah makeup mata meleleh adalah maskara waterproof.
Kalau tidak suka rasanya yang kering, coba tumpuk produk bulu mata. Mulai dari primer maskara, maskara sehari-hari, lalu akhirnya dengan satu sikatan maskara waterproof.
Pastikan eyeliner dekat dengan garis mata, pilih pensil yang waterproof atau formula gel. Jangan liquid.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Indira D. Saraswaty |
Editor | : | Indira D. Saraswaty |
KOMENTAR