NOVA.id - Perceraian rumah tangga Nafa Urbach dan Zack Lee diperkirakan karena adanya orang ketiga dari pihak Zack Lee.
Bahkan, orang ketiga yang dimaksud tersebut sudah disebut dengan jelas, adalah pedangdut Ratu Meta.
Di beberapa kesempatan, Ratu Meta sudah mengadakan konferensi pers terkait bantahan tudingannya sebagai orang ketiga tersebut.
Baca juga: Sarapan Bernutrisi dengan Sereal Susu, Solusi Tepat Ibu Millennial
Namun, ternyata pihak Nafa Urbach justru tidak mengetahui masalah tersebut.
Hal itu diungkapkan langsung oleh kuasa hukum Nafa, Sandy Arifin, dirinya justru baru mendengar nama Ratu Meta tersebut.
Baca juga: Proses Cerai, Benarkah Nafa Urbach Menyesal 10 Tahun Menikah dengan Zack Lee?
"Waduh, aku nggak kenal (Ratu Meta), baru dengar," kata kuasa hukum Nafa Urbach, Sandy Arifin saat ditemui Grid.ID di PN Jakarta Selatan, Senin (16/10/2017).
Lebih lanjut, Sandy berkata jika Nafa Urbach tidak pernah menceritakan sosok Ratu Meta atau wanita siapapun pada dirinya.
"Nggak (pernah disebut sama Nafa), yang (nama) lain-lain juga nggak pernah."
Baca juga: Duh! Lihat Sebuah Rumah Kecil Dihuni 36 Orang, Ini Respon Lucu dari Djarot
"Jujur sih dia nggak pernah bercerita soal itu, apalagi soal masalah orang ketiga," imbuhnya.
Seperti diketahui, Sandy pernah mengungkapkan jika perceraian kliennya tersebut bukan karena orang ketiga.
Nafa dan Zack memang sepakat bercerai dengan baik-baik. (*)
Artikel ini sudah tayang di Grid.ID dengan judul 'Benarkah Nafa Urbach dan Zack Lee Bercerai Karena Ratu Meta? Ini Kata Kuasa Hukum Nafa Urbach'
KOMENTAR