NOVA.id- Gaya hidup tidak sehat akan membawa petaka bagi kita.
Karena banyak penyakit yang disebabkan dari faktor tersebut.
Salah satu penyakit yang bisa menyerang yakni asam urat.
(Baca juga: Lagi-lagi Penganiayaan Anak oleh Ibu Kandung Terjadi, Ternyata Ini 7 Faktor Penyebab Kekejaman Terjadi)
Banyak orang yang mengira jika asam urat sama dengan penyakit rematik.
Namun perlu diketahui jika hal ini sangatlah berbeda.
Rasa sakit pada persendian yang disebabkan oleh asam urat biasanya memiliki rasa nyeri yang khas dibanding penyakit persendian lainnya.
Untuk terhindar dari penyakit asam urat ini ada beberapa asupan yang bisa kita hindari seperti yang dikutip dari buku Healthier,Happier! , diantaranya:
(Baca juga: Naura & Genk Juara, Memupuk Rindu akan Film Anak dan Keluarga Tanah Air)
Dalam mengonsumsi makanan, jangan terlalu banyak makan makanan yang mengandung lemak jenuh seperti yang ada dalam mentega, daging olahan, dan juga minyak kelapa.
Selain itu, batasi saat mengonsumsi camilan, seperti keripik, roti, kue, dan lainnya.
Karena camilan ini sebagian besar terbuat dari lemak jenuh.
Penulis | : | Winggi |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR